Dalam sambutannya di awal acara, Penasihat DWP KJRI Hong Kong, Ibu Eva Adamhar, menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi ini kiranya bisa menjadi peristiwa yang tepat untuk mempertebal iman Islam anak-anak. Kegiatan ini juga diharapkan bisa menjadi media untuk menambah pengetahuan agama mengenai sejarah Islam terutama tentang Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid Nabi kali ini diisi ceramah mengenai Nabi Muhammad SAW oleh Ustad Imazgee Togie. Sebelumnya, ceramah dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh Aqilah Bahar dan saritilawah Andra Sukmo. Tak lupa dibacakan juga doa belajar oleh Ica Yolvis. Materi ceramah disampaikan dengan amat menarik dan diawali lantunan shalawat Nabi oleh seluruh peserta yang ada, diiringi rekaman Shalawat versi Band Ungu.
Untuk lebih memperdalam pemahaman mengenai materi ceramah, diselipkan juga permainan berupa kuis tentang seputar masalah Maulid Nabi. Anak-anak terlihat sangat bersemangat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan oleh Ustad Imazgee Togie. Agar lebih menarik lagi, panitia juga menyediakan hadiah kecil bagi anak-anak yang memberikan jawaban benar. Peringatan Maulid Nabi ini ditutup pukul 11.00 dengan doa bersama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar